Pengertian Tanggung Jawab :
Tanggung jawab adalah kesadaran manusia untuk menanggung atau memikul segala perbuatan yang dilakukan baik sengaja ataupun tidak sengaja. Tanggung jawab muncul karena manusia hidup didalam masyarakat, manusia tidak hidup sendiri, sehingga segala perbuatan yang dilakukannya haruslah bisa dipertanggung jawabkan kepada orang lain. Ini juga berarti bahwa tanggung jawab itu bersifat kodrati, karena setiap orang sudah pasti memiliki tanggung jawab, kalaupun dia menolak untuk bertanggung jawab pasti akan ada pihak-pihak yang memaksanya untuk bertanggung jawab.
Tanggung jawab dilihat dari 2 sisi :
1. Dari sisi pihak yang berbuat
Dari sisi ini, seseorang dalam melakukan suatu perbuatan harus tahu konsekuensi dan akibat yang akan ditimbulkan dari perbuatannya tersebut. Sehingga ia sendiri pula yang nantinya harus bertanggung jawab untuk mengembalikan situasi yang ada ke situasi yang baik.
2. Dari sisi kepentingan orang lain
Dari sisi ini, apabila seseorang menolak untuk melakukan tanggung jawabnya maka akan ada pihak lain yang akan memulihkan situasi, baik dengan cara individual maupun masyarakat.
Macam-Macam Tanggung Jawab :
- Tanggung jawab terhadap Tuhan
- Tanggung jawab terhadap diri sendiri
- Tanggung jawab terhadap keluarga
- Tanggung jawab terhadap masyarakat
- Tanggung jawab terhadap bangsa/negara
Pengabdian dan Pengorbanan :
Pengabdian dan pengorbanan merupakan wujud tanggung jawab. Pengabdian dan pengorbanan itu sendiri merupakan suatu perbuatan baik untuk kepentingan manusia itu sendiri.
1. Pengabdian
Pengabdian adalah suatu perbuatan baik yang berupa pikiran, pendapat, ataupun tenaga sebagai perwujudan kesetiaan, cinta kasih sayang, norma atau satu ikatan dari semua itu yang dilakukan dengan ikhlas. Seperti misalnya, manusia tidak ada begitu saja, tetapi ia merupakan makhluk yang diciptakan Tuhan, sehingga sudah seharusnya manusia mengabdi kepada Tuhan. Pengabdian berarti menyerahkan diri sepenuhnya kepada Tuhan dan merupakan perwujudan tanggung jawab kepada Tuhan.
2. Pengorbanan
Pengorbanan berarti pemberian untuk menyatakan kebaktian yang dilakukan secara ikhlas dan tidak mengandung pamrih. Suatu pemberian yang didasarkan atas kesadaran moral yang tulus ikhlas semata-mata.
Pengabdian dan pengorbanan saling berhubungan satu sama lain, karena dimana ada pengabdian disitu juga ada pengorbanan. Pengorbanan merupakan akibat dari pengabdian. Pengabdian lebih banyak menunjuk pada perbuatan sedangkan pengorbanan lebih mengarah pada pemberian sesuatu, seperti pikiran, tenaga, biaya, waktu. Dalam pengabdian selalu dituntut pengorbanan, tetapi pengorbanan belum tentu menuntut pengabdian.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar